OTOMAKASSAR.COM, MAKASSAR – Tiga tahun menanti, putar balik (U-Turn) Perbatasan Kabupaten Gowa dan Makassar kembali dibuka oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Propinsi Sulawesi Selatan. Alat berat Bolduser, Mobile Crane dan Tanki Mobil dikerahkan untuk mengangkat material tanah dan beton yang berada disisi tengah pembatas jalan sisi kiri dan kanan jalan.
Pelaksanaan Harian (Plh) Kepala Dishub Sulsel Aruddin mengatakan pembukaan kembali arah putar balik dilakukan pihaknya, setelah rapat pada hari Rabu 14 Juli 2022 dengan melibatkan Dirlantas Polda, Dishub Kota Makassar, Dishub Kabupaten Gowa, Pemerintah setempat dan seluruh perwakilan warga yang berada disepanjang jalan tersebut, bersepakat untuk membuka U-Turn ini.
Implementasi dari pembukaan ini, kata Aruddin akan menerapkan uji coba akan dilakukan selama satu pekan.
Dua U-Turn yang dibuka sepanjang jalan Aroepala Makassar dan jalan Tun Abdul Razak yakni di depan Honda Wirajaya Kabupaten Gowa dan depan lorong Sekolah Islam Al Azhar Makassar. U-Turn dapan Perumahan BTN Minasa Upa ditutup permanen untuk memberi solusi kemacetan yang sering terjadi yang kawasan itu.
“Uji coba yang akan kita laksanakan selama sepekan kita akan melihat tingkat kepadatan kendaraan, apakah cukup
dengan rambu atau harus ada traffic light. Selain itu, pihaknya akan melakukan rekayasa arus lalu-lintas yang disinyalir menjadi penyebab kemacetan,” kata Aruddin.
Dari pemantau disepanjang jalan tersebut, pihak Dishub Propinsi Sulsel mengerahkan sebuah mobile crane dan puluhan aparat Dishub Propinsi, Dishub Kota Makassar, Dishub Kab Gowa, Satuan Lalu-lintas serta keterlibatan warga dalam memindahkan beton pembatas jalan dan material lainnya.
Adapun beberapa rekayasa yang sebelumnya telah disepakati masing-masing sebagai berikut :
1.Arus dari Makassar dengan tujuan Gowa dapat melintasi U-Turn depan Honda Wira Jaya dan masuk ke arah Inspeksi Kanal.
2.Arus dari Makassar tujuan Minasa Upa dapat memutar balik U-Turn sebelum Jembatan Dua.
3.Arus dari Makassar tujuan Sekolah Al Azhar dapat menggunakan U-Turn Honda Wira Jaya dan masuk ke Sekolah Al Azhar disepakati hanya satu arah. Kendaraan keluar menuju ke Kompleks BTN Minasa Upa Blok K atau memutar kiri memasuki Terowongan Al Azhar dan keluar ke Inspeksi Kanal.
Seperti diketahui sebelumnya, Empat perumahan yang berada dikawasan itu, bermohon kepada Dishub Provinsi Sulsel untuk melakukan pembukaan U-Turn. Empat perumahan itu masing-masing Citra Land Celebes, Perumahan Pao-pao Permai, Graha Lestari dan BTN Minasa Upa. Bahkan, permohonan sejumlah warga itu telah menghasilkan Rapat Dengar Pendapat DPRD Provinsi Sulsel dan rekomendasi Gubernur untuk membuka U-Turn demi kepentingan masyarakat umum.
Perwakilan warga Citra Land Celebes Supardi Sapta yang ditemui disela-sela melihat pembukaan U-Turn mengatakan, rasa syukurnya atas pembukaan U-Turn. Dengan demikian kata Suparti, warga tidak perlu lagi bersusah payah untuk melintas jauh yang berjarak lebih 1 kilometer, hanya untuk memutar arah.
“Kawasan ini strategis, karena persis berbatasan dengan Kota Makassar dan Gowa. Pelintasan di Jalan Hertasning,
Aroepala dan Tun Abdul Razak, tidak perlu khawatir akan terhambat macet. Dishub Sulsel tengah mengkaji upaya
untuk mengurai macet, utamanya saat jam masuk dan pulang kantor,” kata Supardi.
Supardi menghimbau seluruh pengguna jalan yang melintasi jalan tersebut, dapat mematuhi rambu-rambu lalu-lintas demi kenyamanan dan menghindari kemacetan. (yusrin yunus)